HUBUNGAN INTERAKSI IBU-ANAK DAN KEDISIPLINAN DI TAMAN KANAK-KANAK KELURAHAN MUNGKID, MUNGKID, MAGELANG

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan interaksi ibu anak dan kedisiplinan di Taman Kanak-Kanak Kelurahan Mungkid, Mungkid, Magelang. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian korelasi. Subjek penelitian adalah 89 anak dan 89 ibu. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dan observasi. Kuesioner digunakan untuk mengukur variabel interaksi ibu anak, sedangkan observasi digunakan untuk mengukur variabel kedisiplinan. Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi product moment untuk pengujian hipotesis.Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan positif antara interaksi ibu anak dan kedisiplinan di Taman Kanak-Kanak Kelurahan Mungkid, Mungkid, Magelang. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil korelasi rhitung sebesar 0,535. Pada taraf signifikansi 5% diperoleh hasil 0,535 > 0,207, sehingga dapat disimpulkan adanya hubungan yang positif antara kedua variabel.
Kata Kunci: interaksi ibu anak, kedisiplinan di Taman Kanak-Kanak
Penulis: ASTRI ARTANTI
Kode Jurnal: jppaudsddd130887

Artikel Terkait :