Implementasi Beberapa Model Pembelajaran Terhadap Hasil Belajar IPS Kelas VIII SMP Negeri 3 Mendoyo
Abstrak: Tujuan penelitian ini
untuk mengetahui pengaruh implementasi Model Pembelajaran Kooperatif Tipe
Jigsaw, STAD dan Konvensional
TerhadapHasil Belajar IPS. Penelitian ini merupakan eksperimen semu dengan
menggunakan rancangan The Posttest Only Control Group Design dengan melibatkan
sampel 102 siswa SMP Negeri 3 Mendoyo.Sampel penelitian diambil dengan random
sampling. Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah tes hasil
belajar.Data yang diperoleh dianalisis menggunakan anava satu jalur. Hasil
analisis sebagai berikut: Pertama, terdapat pengaruh implementasi beberapa model
pembelajaran yang signifikan terhadap hasil belajar IPS. Kedua, tidak terdapat
perbedaan yang signifikan prestasi belajar IPS antara siswa yang mengikuti
jigsaw dengan STAD. Ketiga, terdapat perbedaan yang signifikan terhadap
prestasi belajar IPS antara siswa yang mengikuti jigsaw dengan konvensional,
dimana jigsaw berpengaruh lebih baik terhadap hasil belajar IPS daripada
konvensional, Keempat terdapat perbedaan yang signifikan terhadap prestasi
belajar IPS antara siswa yang mengikuti STAD dengan konvensional, dimana STAD
berpengaruh lebih baik terhadap hasil belajar IPS daripada konvensional.
Penulis: Ni Putu Sudareny, I
Wayan Lasmawan, Nyoman Dantes
Kode Jurnal: jppaudsddd130147