MENINGKATKAN KOORDINASI GERAK KAKI, TANGAN, DAN KEPALA ANAK MELALUI KEGIATAN GERAK BERIRAMA PADA KELOMPOK B TK DHARMA WANITA KWARAAN LENDAH KULON PROGO TAHUN AJARAN 2012/2013
Abstrak: Penelitian ini
bertujuan untuk meningkatkan koordinasi gerak kaki, tangan, dan kepala anak
melalui kegiatan gerak berirama pada Kelompok B TK Dharma Wanita Kwaraan tahun
ajaran 2012/2013. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom
action research) dengan model siklus yang dilakukan secara berulang dan
berkelanjutan. Subjek penelitian dalam penelitian adalah anak kelompok B TK
Dharma Wanita Kwaraan yang berjumlah 25 anak. Penelitian dilaksanakan dalam dua
siklus penelitian. Setiap siklus terdiri dari empat tahap siklus penelitian
yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Pengumpulan data
menggunakan teknik observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan
teknik deskriptif kualitatif dan kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan koordinasi
gerak kaki, tangan, dan kepala anak. Hal ini dibuktikan dari kemampuan
koordinasi gerak kaki, tangan, dan kepala anak sebelum tindakan sebesar 48% dan
setelah dilakukan tindakan selama dua siklus terjadi peningkatan dari 48%
menjadi 82%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka penelitian dapat
dinyatakan berhasil.
Penulis: MYKA SIAGAWATI
Kode Jurnal: jppaudsddd130903