PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CHILDREN LEARNING IN SCIENCE TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP IPA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 SANGSIT

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pemahaman konsep IPA antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran Children Learning In Science dan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan pengajaran langsung pada siswa kelas IV SD Negeri 1 Sangsit tahun pelajaran 2012/2013. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu. Populasi dan sampel penelitian ini adalah seluruh kelas IV SD Negeri 1 Sangsit tahun pelajaran 2012/2013 yang berjumlah 77 siswa. Dalam penelitian ini siswa kelas IVA SD Negeri 1 Sangsit berjumlah 38 siswa dan siswa kelas IVB SD Negeri 1 Sangsit berjumlah 39 siswa. Data pemahaman konsep  dikumpulkan dengan menggunakan tes objektif diperluas. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial yaitu uji-t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan pemahaman konsep IPA yang signifikan antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran CLIS dan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan pengajaran langsung pada siswa kelas IV SD Negeri 1 Sangsit tahun pelajaran 2012/2013. Perbandingan hasil perhitungan rata-rata pemahaman konsep IPA kelompok ekperimen adalah 19,60 lebih besar dari rata-rata pemahaman konsep IPA kelompok kontrol sebesar 14,07. Adanya perbedaan yang signifikan menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan model pembelajaran CLIS berpengaruh terhadap pemahaman konsep IPA siswa dibandingkan dengan menggunakan pengajaran langsung.
Kata kunci: model pembelajaran Children Learning In Science, pemahaman konsep IPA
Penulis: I Kt Merta Jaya, Md Sulastri, I Km Sudarma
Kode Jurnal: jppaudsddd130211

Artikel Terkait :