PENGARUH PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR IPS
Abstrak: Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran kooperatif make a
match terhadap hasil
belajar IPS. Penelitian
ini menggunakan metode
eksperimen. Populasi
penelitian ini adalah
siswa kelas 5
SDN Wonogiri, Wonogiri.
Teknik pengambilan sampel yang
digunakan adalah stratified cluster
random sampling. Sumber data difokuskan pada proses belajar dan hasil belajar
yang diperoleh melalui pretest dan posttest dengan instrument soal yang telah
melalui uji validitas, reabilitas, indeks kesukaran dan daya pembeda soal. Uji
prasyarat analisis menggunakan uji
keseimbangan, uji normalitas,
uji homogenitas. Sedangkan
teknik analisis data sebagai
uji hipotesis memakai
uji t. Hasil
dari penelitian ini
dapat disimpulkan ada pengaruh
yang positif signifikan
model pembelajaran kooperatif
Make a Match
terhadap hasil belajar IPS (t
hitung > t tabel =56,691>2,00).
Penulis: Arfian Bobby Chandra,
Hadi Mulyono, Chumdari
Kode Jurnal: jppaudsddd130161