PENDAPATAN PETANI PADA PENGGUNAAN LAHAN SAWAH IRIGASI DI KELURAHAN TEJOSARI KECAMATAN METRO TIMUR KOTA METRO

Abstrak: Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mendapatkan  informasi  mengenai  pendapatan petani  pada  penggunaan  lahan  sawah  irigasi  di  Kelurahan  Tejosari  Kecamatan Metro  Timur  Kota  Metro  Tahun  2012.  Titik  tekan  kajiannya  pada  (1)  luas  lahan garapan  untuk  melakukan  usaha  tani,  (2)  jumlah  modal  usaha  tani  yang dikeluarkan untuk melakukan usaha tani, (3) pendapatan petani sawah irigasi.  
Metode  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  metode  deskriptif. Populasinya  222  KK  petani  sawah  irigasi,  sedangkan  sampelnya  30%  yaitu  66 KK.  Teknik  pengumpulan  data  dengan  cara  observasi,  dokumentasi,  dan wawancara terstruktur.
Hasil  penelitian:  (1)  Dalam  usaha  tani  menanam  padi  sejumlah  25  (37,88%) petani  menggarap  luas  rata-rata  0,64  ha,  dan  ada  19  (39,58%)  petani  menggarap luas rata-rata 0,61 ha dalam usaha tani menanam  selain tanaman padi. (2)  Untuk menanam padi ada 65 (98,48%) petani menggunakan modal usaha tani yaitu rata-rata  Rp  1.363.504,  dan  sebanyak  46  (95,84%)  petani  menggunakan  modal  usaha tani  menanam  selain  tanaman  padi  yaitu  rata-rata  Rp  650.361.  (3)  Sejumlah  46 (69,7%) petani pendapatan total usaha tani yaitu rata-rata Rp 447.101 per bulan.  
Kata Kunci: luas lahan garapan, modal, dan pendapatan
Penulis: Yulia Ely Sesari, Sudarmi, Sugeng Widodo
Kode Jurnal: jppendidikandd120297

Artikel Terkait :