SINTESA PENDIDIKAN KARAKTER DAN MULTIKULTURAL BAGI LINGKUNGAN PENDIDIKAN TINGGI

Abstrak: Kajian  ini  untuk  menemukan  sintesa  antara  pendidikan  karakter  dan  pen-didikan  multikultural  bagi  lingkungan  pendidikan  tinggi.  Hasilnya  adalah  bagi pendidikan  tinggi  idealitasnya  mewujudkan  dan  menguatkan  kelembagaan  mela-lui  beragam  aktifitas,  diantaranya  ada  proses  pengembangan  seluruh  potensi  ma-nusia  yang  menghargai  pluralitas  dan  heterogenitas  sebagai  konsekuensi  keraga-man  budaya,  etnis,  suku  dan  aliran  (agama).  Ada  proses  menghendaki  penghor-matan dan penghargaan setinggi-tingginya terhadap harkat dan martabat manusia. Ada  proses  mengembangkan  seluruh  potensi  manusia,  yaitu  pendidikan,  intelek-tual,  sosial,  moral,  religius,  ekonomi,  kesopanan,  dan  budaya.  Ada  proses  mela-wan eksploitasi manusia atas manusia melalui transformasi nilai kehidupan sosial yang membawa manusia kepada koreksi dan rekonstruksi atas tatanan sosial yang tidak  berkeadilan.  Pendidikan  tinggi  harus  mengarahkan  manusia  pada  cara-cara yang  egaliter  dan  bersahaja.  Pendidikan  tinggi  harus  mentransformasi  cara  pan-dang dari otoriter kepada kemanusiaan. Intinya semua proses transformasi itu ber-tujuan untuk mengeliminir manusia dari sistem yang tidak berperadaban dan tidak mencerahkan kehidupan dan kemanusiaan.
Kata kunci: Pendidikan Karakter, Pendidikan Multikultural, Pendidikan Tinggi
Penulis: Mohammad Aufin
Kode Jurnal: jppsikologisosialdd140016

Artikel Terkait :