ANALISIS KETERAMPILAN MENGKOMUNIKASIKAN DAN MENYIMPULKAN PADA MATERI KOLOID DENGAN PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING
Abstract: Penelitian ini
bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan mengkomunikasikan dan menyimpulkan
pada materi koloid dengan penerapan model probem solving untuk siswa kelompok
kognitif tinggi, sedang, dan rendah. Subyek penelitian yaitu siswa kelas XI
IPA1 SMA N 12 Bandar Lampung tahun ajaran 2012/2013. Penelitian ini merupakan
pre-eksperimen dengan desain penelitian one shot case study. Analisis data menggunakan
analisis deskriptif. Dari hasil analisis
data disimpulkan (1) keterampilan mengkomunikasikan, kelompok tinggi 88,89%
siswa berkriteria sangat baik, dan 11,11% baik; kelompok sedang 27,22%
berkriteria sangat baik, 59,08% baik, dan 13,7% cukup; kelompok rendah 22,22% berkriteria
sangat baik, 33,33% baik dan 44% cukup. (2) Keterampilan menyimpulkan, kelompok
tinggi 77,7% siswa berkriteria sangat baik, dan 22,3% baik; kelompok sedang
36,6% berkriteria sangat baik, dan 63,4% baik; kelompok rendah 11,11% berkriteria
sangat baik, 66,67% baik, dan 22 % cukup.
Penulis: Wanggi Setra, Ila
Rosilawati, Tasviri Efkar
Kode Jurnal: jpkimiadd130579