PENGEMBANGAN INSTRUMEN ASESMEN BERBASIS REPRESENTASI KIMIA PADA MATERI LARUTAN ELEKTROLIT DAN NONELEKTROLIT

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan instrumen asesmen berbasis representasi kimia pada materi larutan elektrolit dan nonelektrolit.  Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian dan pengembangan yang terdiri dari tiga langkah, yaitu studi pendahuluan, pengembangan produk, dan pengujian produk.  Subyek penelitian ini adalah instumen asesmen berbasis representasi kimia pada materi larutan elektrolit dan nonelektrolit.  Penelitian ini dilakukan di SMAN yang ada di Bandar Lampung.  Pada instrumen asesmen yang dikembangkan, dilakukan uji validasi ahli dan tanggapan guru.  Instrumen asesmen yang dikembangkan dinilai dalam tiga aspek, yaitu aspek kesesuaian isi dengan SK-KD, aspek kemenarikan, dan aspek keterbacaan.  Berdasarkan tanggapan guru diperoleh hasil yaitu aspek kesesuaian isi materi dengan SK-KD berkategori tinggi, aspek kemenarikan berkategori tinggi, dan aspek keterbacaan berkategori sangat tinggi.
Kata kunci: instrumen asesmen, larutan elektrolit dan nonelektrolit, representasi kimia
Penulis: Ahmad Syaifuddin, Noor Fadiawati, Ila Rosilawati
Kode Jurnal: jpkimiadd140436

Artikel Terkait :