PERANAN PASUKAN PELAJAR IMAM DALAM PERANG KEMERDEKAAN INDONESIA I DI PURWOKERTO 1947-1948

ABSTRAK: Penelitian ini mengkaji tentang peristiwa sejarah lokal di Purwokerto pada masa Perang Kemerdekaan Indonesia I yang melibatkan semua komponen yang ada termasuk Pasukan Pelajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keadaan umum Purwokerto pasca proklamasi, proses terbentuknya Pasukan Pelajar IMAM, dan perjuangan Pasukan Pelajar IMAM dalam mempertahankan kemerdekaan di Purwokerto 1947-1948. Penulisan skripsi ini menggunakan metode sejarah kritis. Pertama, heuristik, menghimpun jejak-jejak masa lampau. Kedua, kritik sumber, yaitu kegiatan meneliti sumber-sumber sejarah baik secara eksternal maupun internal. Ketiga, interpretasi, yaitu langkah menetapkan makna yang saling berhubungan dari fakta-fakta sejarah yang ada. Keempat, historiografi, yaitu penyampaian sintesis yang diperoleh dalam bentuk karya sejarah. Dari kajian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa terbentuknya Pasukan Pelajar IMAM dilatarbelakangi oleh keinginan para pelajar untuk ikut mempertahankan kemerdekaan bersama dengan TNI dan pelajar pejuang lainnya terutama di wilayah Banyumas khususnya Purwokerto.
Kata Kunci: Pasukan Pelajar IMAM, Perang Kemerdekaan Indonesia I, Purwokerto
Penulis: NOVIA KORFIANINGSIH
Kode Jurnal: jpsejarah&umumdd150076

Artikel Terkait :