PENGARUH SISTEM INTEGRASI TEBU-SAPI TERHADAP PRODUKSI TEBU, SAPI, DAN PENDAPATAN PETANI DI KABUPATEN GORONTALO, PROVINSI GORONTALO
ABSTRAK: Tujuan dari
penelitian ini adalah menganalisis pengaruh sistem integrasi tebu-sapi terhadap
produksi tebu, produksi sapi, dan pendapatan petani tebu. Data yang digunakan
adalah data primer yang bersumber dari wawancara langsung kepada 59 petani tebu
yang memiliki sapi. Analisis yang dilakukan yaitu analisis fungsi produksi
Cobb-Douglas dan analisis fungsi pendapatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
sistem integrasi tebu-sapi memberikan pengaruh negatif terhadap produksi tebu
dan produksi sapi. Sistem integrasi tebu-sapi, tidak signifikan mempengaruhi
peningkatan pendapatan petani.
Kata kunci: tenaga kerja,
pakan hijauan, pakan konsentrat, dummy sistem integrasi tebu-sapi, pendapatan
Penulis: Sriyani Wahyuni
Tangahu, Sri Hartoyo, dan Anna Fariyanti
Kode Jurnal: jpsosiologidd150290