ANALISIS EFEKTIVITAS PEMBERIAN KREDIT MODAL KERJA SERTA PENGARUHNYA TERHADAP PENDAPATAN USAHA KECIL DAN MENENGAH

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui besar: (1) tingkat pendapatan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) sebelum dan sedudah menerima kredit modal kerja, (2) tingkat efektivitas kredit modal kerja terhadap tingkat pendapatan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Kecamatan Buleleng. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah UKM di Kecamatan Buleleng yang memperoleh kredit modal kerja, dan objeknya adalah kredit modal kerja dan pendapatan. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik pencatatan dokumen. Data dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif yaitu uji t sampel berpasangan (paired sample t-test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ada perbedaan pendapatan Usaha Kecil dan Menengah di Kecamatan Buleleng sebelum dan sesudah menerima kredit modal kerja sebesar Rp 498.918,00 atau sebesar 0,92% dan (2) efektivitas pemberian kredit modal kerja terhadap pendapatan Usaha Kecil dan Menengah di Kecamatan Buleleng masuk ke dalam kriteria tidak efektif dengan nilai efektivitas sebesar 13,37%.
Kata Kunci: kredit modal kerja, pendapatan
Penulis: I Gusti Ayu Nyoman Desy Prapti Osiani ., I Wayan Suwendra, S.E., M.Si. ., Ni Nyoman Yulianthini, S.E.,M.M
Kode Jurnal: jpmanajemendd160027

Artikel Terkait :