PENERAPAN MEDIA CHEMSCOOL DENGAN METODE GUIDED NOTE TAKING PADA PEMAHAMAN KONSEP SISWA
ABSTRAK: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui kemampuan pemahaman konsep siswa setelah mendapatkan
pembelajaran dengan media Chemscool dan lembar kerja Guided Note Taking serta
mengetahui tanggapan siswa dan guru terhadap media dan lembar kerja yang digunakan
pada materi konsep redoks. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas
X3-X5 pada suatu SMA di Magelang tahun ajaran 2013/2014. Pengambilan sampel
dengan teknik cluster random sampling, diperoleh kelas X3 sebagai kelas
kontrol, X4 sebagai kelas uji coba, dan kelas X5 sebagai kelas eksperimen.
Variabel yang diteliti adalah pemahaman konsep siswa, dengan desain eksperimen
control-group pretest-posttest. Pada analisis awal, kedua kelompok variansi
sama, berdistribusi normal, dan rata-rata nilai sama. Analisis akhir menunjukkan
adanya peningkatan pemahaman konsep siswa dan respon yang positif dari guru maupun
siswa. Hasil analisis kelas eksperimen untuk uji N-Gain 75,25% dan uji
ketuntasan belajar klasikal 90,63%. Kelas kontrol untuk uji N-Gain 67,86% dan
uji ketuntasan belajar klasikal 78,13%. Simpulan yang diperoleh adalah dengan
pembelajaran dengan media Chemscool dan lembar kerja Guided Note Taking dapat
meningkatkan pemahaman konsep siswa serta guru dan siswa memberikan tanggapan
yang positif terhadap media dan lembar kerja.
Penulis: Kartika Prabowowati
dan Subiyanto Hadisaputro
Kode Jurnal: jpkimiadd140627