PENGEMBANGAN SENTRA BUDIDAYA MELON DI PANTAI BOCOR KABUPATEN KEBUMEN MELALUI IMPLEMENTASI EDUCATION FOR SUSTAINABLE DEVELOPMENT
Abstrak: Pesisir Pantai Bocor
yang terletak di selatan Kabupaten Kebumen, merupakan salah satu lokasi yang
berpotensi sebagai lahan pertanian. Sepanjang Pantai Bocor terbentang gumuk
pasir yang berfungsi sebagai penghalang angin dan gelombang. Wilayah tersebut dimanfaatkan
sebagai lokasi menanam melon yang menjadi komoditas unggulan daerah. Oleh sebab
itu dikembangkan melon ramah lingkungan untuk menjaga kelestarian gumuk pasir. Upaya
pengembangan melon ramah lingkungan termasuk dalam Education for Sustainable Development
(ESD). yang didanai UGM. Pogram ini
bertujuan untuk pengembangan masyarakat Desa Setrojenar, Kabupaten Kebumen
berbasis ESD. Kegiatan program ini antara lain sosialisasi tentang pelestarian
gumuk pasir, pengenalan alternatif tanaman pangan yaitu umbi-umbian, penanaman
tanaman Casuarina equisetifolia Linn. sebagai barier, dan pendampingan budidaya
melon menggunakan potensi lokal oleh petani. Hasil kegiatan antara lain
partisipasi masyarakat tinggi, gumuk pasir tidak rusak, tanaman barier dapat
tumbuh baik dan petani dapat panen melon dengan kualitas baik. Kegiatan ini
diharapkan dapat menjadi role model bagi masyarakat untuk terus mengembangkan
budidaya melon dan tetap menjaga kelestarian gumuk pasir.
Penulis: Budi Setiadi Daryono,
Purnomo, Yasir Sidiq, Sigit Dwi Maryanto
Kode Jurnal: jpbiologidd160008