Peningkatan Oral Activities dan Emotional Activities Siswa Kelas VII Melalui Model Pembelajaran Two Stay Two Stray
Abstrak: Model pembelajaran
merupakan salah satu alat untuk mencapai tujuan pembelajaran. Pemilihan model pembelajaran
yang tepat dapat berpengaruh terhadap proses belajar dan hasil belajar siswa.
Dalam pembelajaran masih ditemukan beberapa permasalahan yaitu siswa kurang
aktif, masih ada siswa yang berbicara dan bermain dengan temannya ketika
pembelajaran berlangsung, dan siswa malas untuk belajar. Oleh karena itu
diperlukan solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu melalui penerapan
model pembelajaran Two Stay Two Stray. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui keterlaksanaan model pembelajaran Two Stay Two Stray, melihat
banyaknya siklus dalam meningkatkan oral activities dan emotional activities,
dan besarnya peningkatan oral activities dan emotional activities pada
kompetensi dasar 7.1 . Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK)
yang dilakukan di SMP Muhammadiyah 2 Minggir sebanyak 2 siklus. Subyek
penelitiannya adalah siswa kelas VII B SMP Muhammadiyah 2 Minggir. Teknik pengumpulan
data menggunakan tes dan observasi. Analisis data menggunakan analisis
deskriptif kualitatif dan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil Penelitian
menunjukkan bahwa oral activities siswa meningkat dari 86,67% pada siklus I dan
93,81 % pada siklus II. Emotional activities siswa juga meningkat dari 86,25 %
pada siklus I dan siklus II 97,08 %.
Penulis: Laili Dwi Astuti
Kode Jurnal: jpbiologidd140834