PENERAPAN LAYANAN PERENCANAAN INDIVIDUAL UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA TERHADAP PENJURUSAN DI KELAS X-1 SMA NEGERI 3 BOJONEGORO

Abstract: Penelitian ini berawal dari ditemukannya masalah pada siswa di SMA Negeri 3 Bojonegoro yang berkaitan dengan penjurusan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bahwa layanan perencanaan individual dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap penjurusan di kelas X-1 SMA Negeri 3 Bojonegoro. Jenis penelitian ini adalah eksperimen dengan menggunakan rancangan penelitian pre-test dan post-test one group design. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket untuk mengukur pemahaman siswa terhadap penjurusan.  Subyek penelitian ini adalah 31 siswa kelas X-1 SMA Negeri 3 Bojonegoro. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik t-test. Berdasarkan hasil analisis data ditemukan bahwa t hitung= -6.112. t tabel diperoleh dengan Df= 30, sig (2-tailed)= 0.000) karena – t tabel < dari t hitung (- 6.1112 < 0.000). Sesuai dengan statistik tersebut dapat disimpulkan bahwa hipotesis diterima. Artinya, ada peningkatan yang signifikan pada skor pemahaman siswa terhadap penjurusan antara sebelum dan setelah pemberian layanan perencanaan individual. Dengan demikian, penerapan layanan perencanaan individual dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap penjurusan di kelas X-1 SMA Negeri 3 Bojonegoro.
Kata Kunci: Layanan Perencanaan Individual, Pemahaman Siswa Terhadap Penjurusan
Penulis: ALDIANA NUR FITRIANI, MUHARI
Kode Jurnal: jpbkdd130604

Artikel Terkait :

Jp Bimbingan dan Konseling dd 2013