PENERAPAN MODEL TALKING STICK BERBANTUAN MEDIA ULAR TANGGA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR IPA SISWA

Abstract: Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan motivasi dan hasil belajar IPA setelah diterapkan model pembelajaran talking stick berbantuan media ular tangga siswa kelas IV SD Negeri 5 Dauhwaru Kecamatan Jembrana Kabupaten Jembrana Tahun Pelajaran 2015/2016. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 5 Dauhwaru yang berjumlah 12 orang dan objek penelitian ini adalah motivasi belajar dan hasil belajar. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode kuesioner, observasi, dan tes. Data yang telah terkumpul dianalisis dengan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menjelaskan bahwa: persentase rata-rata motivasi belajar siswa pada siklus I sebesar 69,78% dan pada siklus II sebesar 84,67%, persentase rata-rata hasil belajar IPA aspek afektif pada siklus I sebesar 65,4% dan pada siklus II sebesar 80%, persentase rata-rata hasil belajar IPA aspek psikomotor pada siklus I sebesar 66,3% dan pada siklus II mencapai 81,3%, persentase rata-rata hasil belajar IPA aspek kognitif pada siklus I sebesar 69,58% dan pada siklus II sebesar 81,67%. Ini berarti bahwa penerapan model pembelajaran talking stick berbantuan media ular tangga dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPA siswa kelas IV SD Negeri 5 Dauhwaru Kecamatan Jembrana Kabupaten Jembrana Tahun Pelajaran 2015/2016.
Kata Kunci: hasil belajar, motivasi belajar, talking stick, ular tangga
Penulis: Gusti Ayu Made Widya Utami ., Drs. Ketut Pudjawan, M.Pd ., Drs. I Made Suarjana, M.Pd
Kode Jurnal: jppaudsddd160481

Artikel Terkait :