PENERAPAN PENDEKATAN SAINTIFIK BERBANTUAN MODEL DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENGETAHUAN IPA

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar pengetahuan IPA siswa kelas VA SDN 3 Sesetan Tahun Ajaran 2015/2016 melalui penerapan pendekatan saintifik berbantuan model pembelajaran discovery learning. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VA SDN 3 Sesetan yang berjumlah 45 orang siswa yang terdiri dari 21 orang siswa laki-laki dan 24 orang siswa perempuan. Data tentang pengetahuan siswa dikumpulkan menggunakan metode tes. Data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan metode analisis statistik deskriptif dan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa Terjadi peningkatan hasil belajar pengetahuan IPA siswa yaitu dari nilai rata-rata 3,32 berada pada kategori baik dengan ketuntasan belajar 51,11% siklus I menjadi 3,66 pada siklus II dengan ketuntasan belajar telah mencapai 75,55% berada pada kategori sangat baik. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan pendekatan saintifik Berbantuan model pembelajaran discovery learning dapat meningkatkan hasil belajar pengetahuan IPA siswa kelas VA SDN 3 Sesetan.
Kata Kunci: pendekatan saintifik, model discovery learning, hasil belajar IPA
Penulis: Ni Putu Sariasih ., DB.KT.NGR. Semara Putra,S.Pd., M.For. ., Drs. I Nengah Suadnyana,M.Pd
Kode Jurnal: jppaudsddd160556

Artikel Terkait :