Pengendalian Motor Listrik Dari Jarak Jauh Dengan Menggunakan Software Zelio Soft 2 Dan Wifi

Abstrak: Perkembangan sistem otomasi yang semakin pesat tidak lepas dari berkembangnya teknologi dalam bidang kelistrikan dan pengontrolan. Pengembangan peralatan listrik yang dapat dikontrol dari jarak jauh sehingga waktu pengerjaan dapat dipersingkat.
Smart relay adalah sebuah alat kontrol yang memiliki fungsi kontrol tambahan yang tidak dimiliki alat pengendali konvensional pada umumnya. Pengendalian Motor Listrik dari Jarak Jauh dengan Menggunakan Software Zelio Soft 2 dan Wifi, diprogram menggunakan bahasa pemrograman ladder diagram. Aplikasinya pada proses pengontrolan jarak jauh, yaitu: pengontrolan motor induksi 3 fasa dan pengontrolan motor pompa pada proses pengisian air dari tangki sumber ke bak penampungan.
Kata kunci: Kontrol Jarak Jauh, Motor Listrik, Smart relay, Zelio Soft 2
Penulis: Janeer E.T. Pioh, Lily S. Patras, Fielman Lisi
Kode Jurnal: jptkomputerdd160096

Artikel Terkait :