USULAN RANCANGAN RUTE PENDISTRIBUSIAN PRODUK KARPET DENGAN MENGGUNAKAN METODE (1-0) INSERTION INTRA ROUTE
Abstrak: Makalah ini membahas
permasalahan yang terjadi di Toko Karpet Arjuna yang merupakan distributor dan
melakukan pengiriman barang ke sejumlah outlet. Pada saat ini supir melakukan
pendistribusiannya tanpa melakukan penentuan rute terlebih dahulu tetapi hanya
berdasarkan intuisi. Akibatnya efisiensi pengiriman yang dinyatakan oleh jarak
dan waktu tempuh tidak tercapai. Hal ini berakibat target pengiriman barang
mingguan keseluruh outlet tidak dapat diselesaikan dalam satu minggu.
Permasalahan penentuan rute ini merupakan Vehicle Routing Problem yang didekati
dengan metoda Nearest Neighbour untuk memperoleh rute awal. Kemudian rute
tersebut diperbaiki menggunakan dengan metode (1-0) Insertion Intra Route.
Hasil penelitian memberikan usulan rute yang memiliki jarak dan waktu
distribusi yang lebih baik dan memenuhi target toko tersebut.
Penulis: Karyma Talitha Rahma,
Kusmaningrum Leksananto, Susy Susanty
Kode Jurnal: jptindustridd150495