ANALISIS PERBANDINGAN PENDAPATAN PETERNAK KELOMPOK PENERIMA BANTUAN PEMERINTAH DAN KELOMPOK MANDIRI PADA KELOMPOK TERNAK SAPI POTONG DI KABUPATEN PURBALINGGA

Abstract: Penelitian berjudul Analisis Perbandingan Pendapatan Peternak Kelompok Penerima Bantuan Pemerintah dan Kelompok Mandiri pada Kelompok Ternak Sapi Potong di Kabupaten Purbalingga dilaksanakan mulai tanggal 8 Maret 2013 sampai 28 Maret 2013. Penelitian dilakukan dengan metode survei yaitu dengan mewawancarai peternak sapi potong didaerah terpilih. Daerah-daerah yang terpilih di pilih menggunakan purpposive sampling yaitu dengan memilih lokasi yang mempunyai ternak sapi potong dan memiliki dua kelompok peternak sapi (kelompok mandiri dan kelompok penerima bantuan pemerintah). Responden terpilih sebesar 49 peternak dari masing-masing kelompok dan dipilih secara acak (simple random sampling). Hasil penelitian menunjukan bahwa rata-rata pendapatan usaha ternak sapi potong kelompok mandiri sebesar Rp. 1.613.204,00 sedangkan pada kelompok penerima bantuan sebesar Rp. 2.646.731,00. Usaha ternak sapi potong di Kabupaten Purbalingga dari kelompok mandiri dan kelompok penerima bantuan pemerintah terdapat perbedaan pendapatan yang sangat nyata (P<0.01). Hasil analisis regresi diperoleh persamaanY = -1120919.41 + 124995.41X1 + 49870.02 X2 + 1220999.07 X3. Koefisien determinasi diperoleh sebesar 63.10 persen. Tingkat pendidikan, dan lama beternak berpengaruh tidak nyata terhadap pendapatan (P>0.05) sedangkan jumlah ternak yang dimiliki berpengaruh terhadap jumlah pendapatan (P<0.05).
Kata kunci: pendapatan, kelompok mandiri, kelompok penerima bantuan pemerintah
Penulis: Hesti Esa Setiani, Syarifuddin Nur, Oentoeng Edy Djatmiko
Kode Jurnal: jppeternakandd130302

Artikel Terkait :