KINERJA USAHA PETERNAKAN SAPI POTONG SEBELUM DAN SETELAH MENGIKUTI PROGRAM SARJANA MEMBANGUN DESA (SMD) PERIODE 2008-2012
ABSTRAK: Tujuan penelitian
adalah untuk mengetahui kinerja usaha (aspek ekonomi, aspek teknis, dan aspek
kelembagaan) peternakan sapi potong sebelum dan setelah mengikuti program SMD
dan membandingkan kinerja usaha peternakan sapi potong sebelum dan setelah
mengikuti program SMD periode 2008-2012.
Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode survei. Penetapan sampel
wilayah dipilih secara sengaja (purposive sampling) yaitu kelompok tani ternak
sapi potong program SMD di Kabupaten Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara,
Cilacap, dan Kebumen. Kelompok yang diteliti sebanyak 74 kelompok (diterapkan
secara sensus). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kinerja
usaha peternakan sapi potong setelah mengikuti program SMD. Secara umum tujuan
Program SMD yaitu untuk transfer ilmu dan teknologi kepada peternak cukup
sukses.
Penulis: Nurcholidah, Akhmad
Sodiq, Krismiwati Muatip
Kode Jurnal: jppeternakandd130370