PRODUKSI TELUR BERBAGAI JENIS AYAM SENTUL DI GABUNGAN KELOMPOK TANI TERNAK CIUNG WANARA KECAMATAN CIAMIS KABUPATEN CIAMIS

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui produksi telur, Hen Day Production (HDP) dan Hen House Production (HHP) berbagai jenis ayam Sentul dan jenis ayam Sentul apa yang memiliki produksi telur paling tinggi. Materi yang digunakan dalam penelitian adalah berbagai jenis ayam Sentul yang di pelihara oleh Gabungan Kelompok Tani Ternak Ciung Wanara dengan anggota peternak tersebar di Kecamatan Ciamis. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode survey dan menggunakan General Linear Model. Fixed effect dalam penelitian yaitu lima jenis ayam Sentul (ayam Sentul Abu, Sentul Batu, Sentul Debu, Sentul Geni dan Sentul Emas) dan sebagai ulangan yaitu peternak. Peubah yang dicatat dan diamati adalah produksi telur yang meliputi jumlah telur, HDP dan HHP ayam Sentul. Data dianalisis menggunakan analisis variansi. Hasil analisis variansi menunjukan bahwa berbagai jenis ayam Sentul berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap produksi telur, HDP and HHP. Analisis kemudian dilanjutkan dengan uji lanjut Beda Nyata Jujur. Hasil analisis uji lanjut Beda Nyata Jujur menunjukan bahwa produksi telur ayam Sentul Abu dan Sentul Batu berbeda sangat nyata dengan ayam Sentul lain. Kesimpulan dari penelitian ini adalah berbagai jenis ayam sentul mempengaruhi produksi telur dan ayam sentul yang memiliki produksi telur paling tinggi yaitu ayam sentul batu.
Kata Kunci: produksi telur ayam Sentul, HDP dan HHP
Penulis: Sutimah Baktiningsih, Sigit Mugiyono, Dadang Mulyadi Saleh
Kode Jurnal: jppeternakandd130346

Artikel Terkait :