PERUBAHAN KADAR GLUKOSA DARAH PUASA PADA TIKUS SPRAGUE DAWLEY YANG DIINDUKSI STREPTOZOTOCIN DOSIS RENDAH
Abstrak: Streptozotocin (STZ)
dapat menginduksi terjadinya diabetes melalui kerusakan sel beta pankreas.
Penelitian sebelumnya menyatakan bahwa pemberian STZ dosis rendah secara
bertahap dapat menimbulkan perbaikan spontan kadar gula darah pada tikus
diabetes. Penelitian ini bertujuan untuk mengamati perubahan kadar glukosa
darah puasa (GDP) setelah pemberian tunggal STZ dosis rendah (35 mg/Kg i.p)
selama 12 minggu. Enam belas ekor tikus putih jantan Spraguen-Dawley dengan
rerata berat badan 214,40 ± 8,25 g, dibagi dua kelompok yaitu kelompok kontrol
dan tikus yang diinduksi STZ dosis rendah. Tikus kontrol hanya diberikan
larutan NaCl fisiologis secara intraperitoneal. Kadar GDP diukur setiap 2
minggu selama 12 minggu pasca induksi STZ dan dibandingkan kedua kelompok. Pada
akhir minggu ke-12 kadar GDP masih menunjukkan hiperglikemia (172,77 ± 14,57)
dan berbeda bermakna dibandingkan kadar GDP hari ke-3 pasca induksi (p =
0,011). Data kedua kelompok pada akhir minggu ke-12 pasca induksi juga
memperlihatkan perbedaan bermakna (p = 0,004) yang menunjukkan belum terjadi
perbaikan spontan kadar GDP. Pemberian tunggal STZ dosis rendah (35 mg/Kg i.p)
dapat meningkatkan kadar GDP dan belum terjadi perbaikan spontan kadar GDP yang
diamati setelah 12 minggu pasca induksi (p = 0,004).
Keywords: Streptozotocin;
hiperglikemia; gula darah puasa; tikus Streptozotocin; hyperglycemia; fasting
blood glucose; rats
Penulis: Zulkarnain
Kode Jurnal: jpkedokterandd130469