PENETAPAN KADAR VITAMIN C PADA BAWANG PUTIH (Allium sativum, L) DENGAN METODE IODIMETRI
Abstract: Vitamin C (asam
askorbat) adalah vitamin yang larut dalam air, vitamin C memiliki banyak
peranan penting dalam menangkal berbagai penyakit. Bawang putih (Allium sativum
L) diterangkan mempunyai kandungan vitamin C.
Penelitian yang dilakukan termasuk jenis penelitkan observasional.
Populasi dalam penelitian ini adalah bawang putih yang diambil dari pasar
Klaten. Pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan random sampling.
Analisis data dengan menggunakan rumus kesetaraan perhitungan kadar.
Hasil penelitian menunjukkan kandungan vitamin C pada bawang putih
sebesar 0,034% b/b atau 0,0034 mg/10 g. Kesimpulan dari penelitian ini adalah
kadar vitamin C pada bawang putih dapat ditentukan dengan metode iodimetri
dengan hasil 0,034% b/b atau 0,0034 mb/10 g. Hasil yang didapat dicurigai
kurang signifikan karena metode yang digunakan adalah metode yang belum modern.
Penulis: Farida Rahmawati,
Choiril Hana
Kode Jurnal: jpfarmasidd130318