SIKAP KEUANGAN PADA PERUSAHAAN KELUARGA: PERAN MODERASI KOMITMEN KELUARGA

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menguji peran moderasi komitmen keluarga terhadap bisnis pada pengaruh pengetahuan keuangan, pengalaman positif dengan penyedia utang, orientasi tujuan ekonomi terhadap sikap keuangan pada utang. Penelitian dilakukan melalui survey kuesioner terhadap 66 pemilik perusahaan keluarga yang beroperasi di Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan analisis regresi moderasi.Hasil penelitian empiris menyimpulkan beberapa hal penting sebagai berikut. Pertama, komitmen keluarga yang tinggi pada bisnis akan memperkuat pengaruh positif dari pengalaman positif manajer/pemilik dengan penyedia utang terhadap sikap keuangan pemilik/manajer pada utang. Kedua, hasil koefisien interaksi Orientasi Tujuan Ekonomi dan Komitmen Keluarga Terhadap Bisnis adalah negatif dan tidak signifikan. Ketiga, hasil koefisien interaksi Pengetahuan Keuangan dan Komitmen Keluarga Terhadap Bisnis adalah positif dan tidak signifikan. Hasil ini berlawanan dengan arah prediksi hipotesis.
Kata kunci: Komitmen Keluarga, Pengetahuan Keuangan, Sikap Keuangan, Pengalaman Positif Dengan Penyedia Utang, Orientasi Ekonomi, Sikap Keuangan
Penulis: Perminas Pangeran
Kode Jurnal: jpmanajemendd160956

Artikel Terkait :