AKTIVITAS KEHUMASAN DALAM MENDUKUNG KEMITRAAN DENGAN DUNIA USAHA/DUNIA INDUSTRI (DU/DI) SMK N 7 YOGYAKARTA

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas kehumasan dalam mendukung kemitraan dengan DU/DI SMK N 7 Yogyakarta. Penelitan ini merupakan penelitian diskriptif bersifat kualitatif. Informan kunci adalah wakil kepala sekolah urusan humas. Informan pendukung adalah Kepala Sekolah dan Ketua Kompetensi Keahlian SMK N 7 Yogyakarta. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diperoleh gambaran bahwa aktivitas kehumasan dilaksanakan dari proses penemuan fakta, perencanaan, komunikasi dan evaluasi. Beberapa kerjasama yang dilakukan sekolah dengan DU/DI antara lain: sinkronisasi kurikulum, praktik industri, kunjungan industri, penandatanganan MOU dan mengundang guru tamu. Sasaran aktivitas kehumasan adalah DU/DI. Media yang digunakan yaitu secara langsung seperti rapat formal, secara tidak langsung seperti fax, e-mail dan website. Hambatannya adalah tidak adanya tehnisi humas dan kurang sumber daya manusia berkompeten dalam pengelolaan media. Upaya yang dilakukan menerapkan manajemen waktu dan memberdayakan serta mengadakan pelatihan media terhadap sumber daya manusia SMK N 7 Yogyakarta.
Kata kunci: aktivitas kehumasan, kemitraan, DU/DI
Penulis: Siwi Puji Astuti
Kode Jurnal: jpadministrasinegaradd131121

Artikel Terkait :