HUBUNGAN ANTARA LINGKUNGAN KERJA DENGAN SEMANGAT KERJA PEGAWAI KANTOR KELURAHAN SEPINGGAN RAYA KECAMATAN BALIKPAPAN SELATAN

ABSTRAK: Metode penelitian ini termasuk metode penelitian kuantitatif atau penelitian untuk mengetahui hubungan dua variable atau lebih. Populasi yang diambil dalam penelitian ini menggunakan metode sensus dengan mengambil data dari keseluruhan pegawai kantor Kelurahan Sepinggan Raya Kecamatan Balikpapan Selatan yang berjumlah 23 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian  ini yaitu penelitian data kepustakaan dan penelitian lapangan. Alatpengkur data menggunakan rating scale. Analisis data yang digunakan adalah korelasi koefisien Rank Spearman (r_s).
Kesimpulan berdasarkan analisis data dan pengujian hipotesis diketahui bahwa kedua variable yaitu lingkungan kerja (X) dan semangat kerja (Y) memperoleh nilaiempiris 0,982 sedangkan hargar_s tabel untuk jemlah responden 23 adalah sebesar 0,353 dengan tingkatan signifikasi 0,05 (tes dua sisi). Sehingga terlihat bahwa harga empiris lebih besar dari pada harga r_s tabel yakni 0,982>0,353 maka H_a diterima dan H_0 ditolak, artinya terdapat hubungan positif antara lingkungan kerjadengan semangat kerja pegawai kantor Kelurahan Sepinggan Raya Kecamatan Balikpapan Selatan.
Kata Kunci: LingkunganKerja, Semangat Kerja
Penulis: Kurnia Ikayanti
Kode Jurnal: jpadministrasinegaradd160463

Artikel Terkait :