Karakteristik Kemiskinan dan Penanggulangannya di Kabupaten Sidoarjo
Abstrak: Tulisan ini bertujuan
untuk menganalisis dan menjabarkan karakteristik kemiskinan serta kebijakan dan
program penanggulangannya di Kabupaten Sidoarjo. Lokasi penelitian eksploratif
ini dilaksanakan di Kabupaten Sidoarjo. Argumentasi dasar yang digunakan karena
Kabupaten Sidoarjo memiliki angka kemiskinan paling rendah di Jawa Timur serta
pernah mendapatkan penghargaan pro poor award dari pemerintah RI pada tahun
2011 dan 2012. Subjek penelitian ini sebanyak tiga puluh orang dengan key informan
Wakil Bupati Sidoarjo.Pengumpulan data dilakukan melalui interview kepada seluruh
informant. Data yang terkumpul kemudian dikoding dan dianalisis dengan teknik penganalisisan
grounded dari Strauss dan Corbin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemiskinan
di Kabupaten Sidoarjo lebih bersifat kultural baik di wilayah rural maupun urban
(perkotaan).Pelaksanaan program penanggulangan kemiskinan yang ada selama ini
masih belum optimal dan tepat sasaran.
Kata kunci: kemiskinan
kultural, kemiskinan struktural, penanggulangan kemiskinan, monitoring dan
evaluasi
Penulis: SANADJIHITU SANGADJI,
TOTOK WAHYU ABADI, LULUK FAUZIAH
Kode Jurnal: jpsosiologidd150714