KORELASI PEMANFAATAN INTERNET SEBAGAI SUMBER BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR OTOMATISASI PERKANTORAN SISWA KELAS X SMK NEGERI 2 TEMANGGUNG

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi yang signifikan antara pemanfaatan internet sebagai sumber belajar dengan prestasi belajar otomatisasi perkantoran siswa kelas X SMK Negeri 2 Temanggung. Penelitian ini termasuk penelitian ex post facto. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran SMK Negeri 2 Temanggung yang berjumlah 78 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket yang digunakan untuk mengumpulkan data variabel pemanfaatan internet sebagai sumber belajar. Pengujian instrumen dilaksanakan di SMK Negeri 2 Magelang pada siswa kelas X Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran yang berjumlah 32 siswa. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah uji prasyarat analisis dengan uji linieritas, serta uji hipotesis yang digunakan adalah korelasi Product Moment. Tingkat signifikan hasil analisis ditentukan sebesar 5%.Hasil analisis dan pembahasan dapat diperoleh kesimpulan sebagai berikut terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara pemanfaatan internet sebagai sumber belajar dengan prestasi belajar otomatisasi perkantoran siswa kelas X SMK Negeri 2 Temanggung yang ditunjukkan dengan nilai  sebesar 0,563 , nilai  dengan taraf signifikansi 5% sebesar 0,223. Hal ini ditunjukkan dengan   lebih besar dari   yaitu  0,563 > 0,223. Dari perhitungan tersebut, dapat dilihat bahwa korelasi antara variabel pemanfaatan internet sebagai sumber belajar (X) dengan variabel prestasi belajar otomatisasi perkantoran  (Y) terdapat korelasi yang positif dan signifikan, artinya hubungan pemanfaatan internet sebagai sumber belajar memberikan sumbangan yang berarti dalam prestasi belajar siswa. Dengan demikian semakin baik penggunaan internet sebagai sumber belajar, maka semakin baik pula prestasi belajar siswa.
Kata Kunci: Internet, Sumber Belajar, Prestasi Belajar
Penulis: SITI MUSAROFAH  
Kode Jurnal: jpadministrasinegaradd151867

Artikel Terkait :