KORUPSI OLEH PENYELENGGARA NEGARA (Analisis Isi Kuantitatif Tajuk Rencana Pada Surat Kabar Koran Tempo dan Media Indonesia) Edisi Tanggal 1 Januari -31 Desember 2012)
Abstrak: Penelitian ini
dilakukan dengan menghitung frekensi kemunculan tajuk rencana tentang korupsi
pada surat kabar oleh penyelenggara negara yang dihubungkan dengan jenis
korupsi. Kemudian hubungan antara penyelenggara negara pelaku korupsi dan jenis
korupsi akan dianalisis untuk melihat kecenderungan- kecenderungan tertentu.
Adapun surat kabar yang diteliti adalah surat kabar Koran Tempo dan Media
Indonesia, dengan populasi tajuk rencana tentang korupsi edisi tanggal 1
Januari- 31 Desember 2012 dan sampel surat kabar Koran Tempo sebanyak 80 tajuk
rencana, kemudian padca surat kabar Media Indonesia sebanyak 83 tajuk rencana.
Penelitian ini menggunakan metode analisis isi, yaitu meneliti isi sebenarnya
dari pesan dengan cara sistematis dan kuantitatif. Adapun yang menjadi hasil
dari penelitian ini adalah adanya perbedaan dalam mengangkat jenis korupsi yang
dihubungan dengan pelaku korupsi pada surat kabar, yaitu pada Koran Tempo
ditemukan frekuensi tajuk rencana terbanyak pada jenis korupsi penyuapan oleh
Eksekutif sebanyak 28 (35%) tajuk rencana. Sedangkan pada surat kabar Media
Indonesia ketika jenis korupsi dihubungkan dengan pelaku korupsi yang menjadi
frekuensi tajuk rencana terbanyak adalah jenis korupsi penyuapan oleh
Legislatif sebanyak 28 (34%) tajuk rencana. Artinya surat kabar Koran Tempo
lebih banyak memperhatikan masalah korupsi jenis penyuapan oleh Eksekutif,
dibandingkan surat kabar Media Indonesia yang lebih memperhatikan masalah
korupsi jenis penyuapan oleh Legislatif.
Penulis: Darwis Sagita
Kode Jurnal: jpadministrasinegaradd151914