MEKANISME PELAYANAN SURAT IZIN USAHA PERDAGANGAN (SIUP) PADA BADAN PELAYANAN PERIZINAN TERPADU SATU PINTU (BPPTSP) KOTA SAMARINDA
ABSTRAK: Metode penelitian
yang digunakan adalah desktiptif kualitatif. Fokus penelitian yang ditetapkan :
pengajuan permohonaan pelayanan SIUP, penanganan pelayanan SIUP, transparansi
pelayanan SIUP, penyampaian hasil pelayanan SIUP, ketepatan waktu pelayanan
SIUP, pengaduan pelayanan SIUP, faktor pendukung dan faktor penghambat. Sumber
data yang digunakan data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data
dengan cara observasi, wawancara dan dokumen-dokumen. Teknik analisis data
menggunakan model interaktif Miles, Huberman dan Saldana. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa mekanisme pelayanan Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) pada
Badan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (BPPTSP) Kota Samarinda, yaitu
pengajuan permohonan pelayanan SIUP berdasarkan prosedur pelayanan, penanganan
pelayanan SIUP dengan menindak lanjuti dan menangani permohonan pelayanan,
transparansi pelayanan SIUP berdasarkan pempublikasian pelayanan, penyampaian
hasil pelayanan SIUP berdasarkan penyampaian hasil pelayanan secara langsung
maupun tidak langsung, ketepatan waktu pelayanan SIUP berdasarkan SOP
pelayanan, pengaduan pelayanan SIUP berdasarkan tata cara pengaduan pelayanan
SIUP. Faktor pendukung mekanisme pelayanan Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)
pada Badan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (BPPTSP) Kota Samarinda yaitu
adanya dasar hukum yang jelas dan sah serta sarana dan prasarana yang memadai,
adanya kesiapan dari pegawai, letak kantor yang berada ditengah kota dan faktor
penghambatnya yaitu tidak akuratnya data yang diberikan pemohon kepada pihak
BPPTSP, masih banyaknya masyarakat yang belum menyadari pentingnya SIUP, faktor
dari manusianya itu sendiri yang menghambat didalam pelaksanaan pembuatan SIUP.
Penulis: Rony Afrian
Lesmana
Kode Jurnal: jpadministrasinegaradd160560