PENGELOLAAN ARSIP DINAMIS DI BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH KOTA YOGYAKARTA

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan arsip dinamis di Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Kota Yogyakarta berkaitan dengan sistem penyimpanan arsip, fasilitas kearsipan, petugas kearsipan, lingkungan kerja kearsipan, pemeliharaan dan pengamanan arsip,peminjaman arsip, penemuan kembali arsip, penyusutan arsip serta hambatan yang dihadapi dalampengelolaan arsip dinamis. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan tiga metode yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Kepala Sub Bag Umum &Kepegawaian sebagai informan kunci, sedangkan informan pendukungnya adalah sembilan orangpegawai di Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Kota Yogyakarta yang secara langsungmelaksanakan kegiatan kearsipan di Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Kota Yogyakarta. Analisis data menggunakan model interaktif dengan langkah-langkah sebagai berikut: reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan triangulasisumber dan metode. Hasil penelitian menunjukan bahwa: Sistem penyimpanan arsip dinamis di Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Kota Yogyakarta menggunakan sistem nomor berdasarkan kode klasifikasi. Asas penyimpanan arsip yang digunakan adalah asas kombinasi sentralisasidesentralisasi. Peralatan dan perlengkapan belum memadai baik dari segi kualitas maupun kuantitas dan kemampuan yang dalam hal pengetahuan dan ketrampilan masih terbatas karena rata-rata pendidikan pegawai bukan pendidikan khusus kearsipan dan belum pernah di adakan diklat tentangkearsipan.Lingkungan kerja yang ada di Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Kota Yogyakarta dari segi pencahayaan dan kebersihan sudah cukup tetapi dari segi kenyamanan masih kurangkarena arsip yang disimpan masih menyatu dengan ruang kerja dan juga ruang penyimpanan arsipkepegawaian belum terpasang AC. Sudah adanya alat pemadam kebakaran sebagai salah satu upayapengamanan arsip dinamis dan fungisasi yang dilakukan setiap tahun sekali sebagai bentuk perawatan arsip. Pelaksanaan penyusutan hingga pemusnahan dilakukan oleh arsiparis dari arpusda,pegawai kearsipan di Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Kota Yogyakarta hanya melakukanpemindahan arsip dinamis aktif ke arsip dinamis inaktif.
Kata kunci: Pengelolaan, Pengelolaan Arsip, Arsip Dinamis
Penulis: Mareta Merliana
Kode Jurnal: jpadministrasinegaradd131170

Artikel Terkait :