Analisis Soal Dalam Buku Matematika Kelas VII Kurikulum 2013 Berdasarkan Mathematical Literacy Assessment Taxonomy

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengklasifikasikan soal dalam buku matematika kurikulum 2013 kelas VII Sekolah Menengah Pertama berdasarkan mathematical literacy assessment taxonomy. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif, subjek penelitian ini adalah soal uji kompetensi masing-masing pokok bahasan dalam buku matematika kurikulum 2013 kelas VII semester I tahun terbit 2014 edisi revisi yang disusun oleh pakar pendidikan dibawah pengawasan Kementrian Pendidikan dan diterbitkan oleh pusat kurikulum dan perbukuan, Balitbang, Kemendikbud. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi dan metode angket. Pedoman yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar deskriptor masing-masing level mathematical literacy assessment taxonomy. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh 94 soal yang terkategorikan dalam mathematical literacy assessment taxonomy dari 177 soal yang di analisis. Dengan rincian 40,42% soal terkategorikan dalam level knowing, 31,91% soal terkategorikan dalam level applying routine procedures in familiar of contexts, dan 27,65% soal terkategorikan dalam level applying multistep procedures in a variety of context.
Kata Kunci: Kurikulum 2013, mathematical literacy assessment taxonomy, buku siswa
Penulis: Banina Firdaus, Dinawati Trapsilasiwi, Nurcholif Diah Sri Lestari
Kode Jurnal: jppendidikandd143201

Artikel Terkait :