KECENDERUNGAN ALIENASI POLITIK MAHASISWA UNNES (SUATU TINJAUAN PSIKOLOGI POLITIK)
Abstrak: Dewasa ini masyarakat
Indonesia mempunyai kesempatan untuk mendapatkan informasi mengenai kondisi
sosial politik dengan begitu mudah. Keterbukaan informasi sosial politik
Indonesia memberi dampak pada masyarakat untuk ikut menilai kegiatan sosial
politik yang sedangberlangsung. Masyarakat kerap mengalami langsung maupun
mendapatkan informasi yangtidak menyenangkan dari pemberitaan media massa.
Kasus korupsi, penyalahgunaan jabatan dan ketidakharmonisan antar pemegang
kebijakan adalah beberapa kasus yang menjadi ‘suguhan drama’ yang lama kelamaan
membosankan dan melelahkan untuk diikuti. Muluk (2010: 26) menyebut fenomena
kelelahan politis ini sebagai alienasi politik. Penelitian bertujuan untuk
mengetahui gambaran kecenderungan alienasi politik mahasiswa UNNES. Penelitian
ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi penelitian ini adalah
mahasiswa UNNES aktif Strata 1 (angkatan 2011, 2012, 2013) dengan subyek sampel
sebanyak 307 mahasiswa UNNES. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah disproportionatestratifed
random sampling. Data penelitian diambil dengan menggunakan skala alienasi
politik berdasarkan dimensi-dimensi alienasi politik yang dikemukakan oleh
Finifter yang terdiri atas 72 item. Subyek penelitian secara umum mempunyai
tingkatan alienasi politik yang sedang. Subyek penelitian mempunyai keunikan
yaitu dengan adanya alienasi politik yang mereka rasakan, mereka justru menunjukkan
perilaku aktif dalam memberikan hak suara saat Pemilu dan mengajukan petisi.
Penulis: Silsilia Hikmawati;
Sugeng Hariyadi
Kode Jurnal: jppsikologipolitikdd150001

Artikel Terkait :
Jp Psikologi Politik dd 2015