PEMBINAAN KINERJA PEGAWAI DALAM MELAKSANAKAN TUGAS POKOK DAN FUNGSI DI DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KLATEN

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pembinaan kinerja pegawai khususnya pembinaan karir pegawai yang terdiri dari; (1) bentuk-bentuk pembinaan karir; (2) hambatan dalam pembinaan karir; (3) solusi yang dilakukan untuk mengatasi hambatan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah pejabat struktural Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan pencermatan dokumen. Uji keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber. Data dianalisis dengan tahapan mengorganisasikan data, reduksi data, pengelompokkan berdasarkan kategori, display data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian: 1) Bentuk-bentuk pembinaan karir di Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten meliputi: pemberian orientasi umum tentang tupoksi pegawai, fasilitasi kebutuhan rutin pegawai, mensosialisasikan petunjuk teknis hingga ke tingkat pelaksana, mengikutsertakan pegawai dalam bimtek  dan diklat yang relevan dengan tupoksi, mengadakan rapat koordinasi lingkup interen maupun lintas sektoral (provinsi) dan proses promosi, laternal, dan mutasi secara terencana. 2) Hambatan dalam pembinaan karirdi Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten yaitu: penambahan sarana dan prasarana  bergantung pada Pemerintah Daerah Kabupaten Klaten dikarenakan keterbatasan dana, sosialisasi petunjuk teknis sampai ke tingkat pelaksana, kesempatan peningkatan kemampuan pegawai (Diklat, Bimtek,workshop) yang masih bergantung pada pihak eksternal (Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, Pemerintah Daerah Kabupaten Klaten, Perguruan Tinggi, LPMP), dan ada beberapa pejabat struktural kurang menguasai tentang fungsi leadership. 3) Solusi yang dilakukan untuk mengatasi hambatan yaitu: pemeliharaan dan mendayagunakan sarana dan prasarana yang masih ada secara optimal, rapat koordinasi untuk sinkronisasi regulasi pemerintah pusat dan program kerja Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten, mensosialisasikan juknis ke tingkat pelaksana melalui seminar dan workshop, memberikan motivasi pegawai berlatih dan belajar secara mandiri, mengadakan rapat koordinasi interen maupun lintas sektor,dan mengirimkan pejabat struktural untuk mengikuti DIKLATPIM.
Kata Kunci: pembinaan karir, dinas pendidikan kabupaten klaten
Penulis : SITI FITRIA NURDIYAN
Kode Jurnal: jppendidikandd143104

Artikel Terkait :