ANALISIS MOTIF DAN LEITMOTIF DALAM KUMPULAN CERITA RAKYAT DAYAK SIMPAKNG KECAMATAN SIMPANG DUA KABUPATEN KETAPANG

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan unsur-unsur pembentuk cerita rakyat yang terdapat dalam kumpulan cerita rakyat Dayak Simpakng Kecamatan Simpang Dua Kabupaten Ketapang. Peneliti memilih analisis motif dan leitmotif  karena dianggap penting sebab dapat menjadi dasar bagi pembaca dalam mengetahui unsur-unsur pemebentuk dalam cerita rakyat hingga terciptanya sebuah tema di dalam cerita. Metode yang digunakan adalah metode desktriptif kualitatif. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan struktural. Sumber data dalam penelitian ini yaitu cerita Tabuok Ka Ronyet, Damamakng Sampbana, Damia Sawa, Koda Ragapm, dan Damamakng Balayar, serta Damia Podi. Data dalam penelitian ini berupa kata-kata, frasa, serta kalimat yang tertulis dalam kutipan dari kumpulan cerita rakyat Dayak Simpakng yang menggambarkan tentang motif dan leitmotif. Penelitian ini menggunakan teknik studi dokumenter. Alat pengumpul data dalam penelitian ini adalah peneliti sendiri sebgai instrumen kunci. Teknik analisis data yaitu dengan menampilkan kutipan-kutipan yang mampu mendukung hasil analisis.
Kata kunci:   motif, leitmotif, cerita rakyat
Penulis: Jumanus, Christanto Syam, Laurensius Salem
Kode Jurnal: jppendidikandd170122

Artikel Terkait :