MENINGKATKAN KECERDASAN SPIRITUAL MELALUI METODE BERNYANYI PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN

Abstrak: Permasalahan dalam penelitian ini adalah “Bagaimana Meningkatkan Pembelajaran Kecerdasan Spiritual Melalui Metode Bernyanyi Pada Anak Usia 4-5 Tahun Di TK Cita Sahabat Mulia Pontianak Tenggara ?”. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak, guru yang berjumlah dua orang dan anak yang berjumlah lima belas anak. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian deskriptif menggunakan bentuk penelitian tindakan kelas. Teknik penelitian yang digunakan adalah teknik observasi dan teknik dokumentasi dengan alat pengumpul data berupa pedoman observasi dan dokumen. Dari hasil penelitian diperoleh perencanaan pembelajaran untuk meningkatkan kecerdasan spiritual melalui metode bernyanyi telah dilakukan guru. Pelaksanaan pembelajaran kecerdasan spiritual melalui metode bernyanyi telah dilakukan guru. Hasil peningkatan kecerdasan spiritual anak setelah bernyanyi yang berisi lirik-lirik lagu yang dapat meningkatkan kecerdasan spiritual anak usia 4-5 tahun dapat terlihat dari hasil pengamatan yaitu meliputi anak dapat mengenal identitas agama, menghafal nama-nama nabi dan rasul, dan anak dapat membedakan perilaku baik dan buruk.
Kata Kunci: Kecerdasan Spiritual, Metode Bernyanyi, Anak Usia 4-5 Tahun
Penulis: Yunita Priningsih, Busri Endang, Desni Yuniarni
Kode Jurnal: jppendidikandd170033

Artikel Terkait :