PENDIDIKAN KEDISIPLINAN DI TAMAN KANAK-KANAK DHARMA BAKTI I KABUPATEN SLEMAN
Abstract: Penelitian ini
bertujuan untukmendeskripsikanpendidikan kedisiplinandi Tk Dharma Bakti
Kabupaten Sleman. Deskripsi tersebut terkait dengan pengenalan dan pembiasaan
yang dilakukan guru, kendala guru dalam melakukan pengenalan dan pembiasaan
pendidikan kedisiplinan, dan cara guru mengatasi kendala pendidikan
kedisiplinan di Tk Dharma Bakti.Penelitian ini menggunakan pendekatan
kualitatif dengan metode deskriptif. Subjek dari penelitian ini adalah kepala
sekolah, guru, dan orangtua. Sedangkan objek penelitian adalah pendidikan
kedisiplinan di Tk Dharma Bakti I. Pengumpulan data dilakukan melalui proses
wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan menggunakan
langkah-langkah reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Teknik
pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan sumber.Hasil penelitian
menunjukkanpendidikan kedisiplinan di TK Dharma Bakti I meliputi:(1) pengenalan
dan pembiasaan pendidikan kedisiplinan yang dilakukan guru melalui
penerapanperaturan, hukuman, penghargaan, dan konsistens;(2) kendala didalam
pengenalan dan pembiasaan pendidikan kedisiplinan kurangnya pemahaman
gurutentang karakteristik anak usia dini, guru bukan berasal dari lulusan PAUD,
dan kurangnya kesadaran orangtua terhadap pendidikan kedisiplinan menjadi
kendala pada kedisiplinan siswa di Tk Dharma Bakti I; (3) dalam mengatasi
kendala pengenalan dan pembiasaan pendidikan kedisiplinan guru mengikuti
pelatihan-pelatihan yang dilakukan dinas pendidikan, dan guru melakukan diskusi kepada orang tua
ketika orangtua menjemput anak pulang sekolah tentang perkembangan kedisiplinan
anak.
Penulis: Ari Nopriyadi
Kode Jurnal: jppendidikandd161599