PENERAPAN MODEL INKUIRI TERBIMBING DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR DAN PENGUASAAN KONSEP SISWA

Abstract: Penelitian pre-eksperimen dengan One Group Pretest-Posttest Designtelah dilakukanuntuk men­deskripsikan efektivitas model inkuiri terbimbing dalam meningkatkan motivasi belajar siswa dan penguasaan konsep siswa. Penelitian ini dilakukan di SMAN 1 Natar tahun akademik 2015/2016 dengan kelas X-8 sebagai sampel yang diperoleh dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Efektivitas model inkuiri terbimbing ditentukan dengan uji t dan uji effect size terhadap perbedaan rerata nilai n-Gain motivasi belajar dan penguasaan konsep siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model inkuiri terbimbing efektif dalam meningkatkan motivasi belajar dan penguasaan konsep siswa.
Kata kunci: inkuiri terbimbing, motivasi belajar, penguasaan konsep
Penulis: Siti Nur Halimah, Ratu Betta Rudibyani, Tasviri Efkar
Kode Jurnal: jpkimiadd150550

Artikel Terkait :