PENERAPAN PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR LANCAR PADA MATERI ASAM BASA

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kepraktisan, keefektifan, dan ukuran pengaruh model problem solving dalam meningkatkan kemampuan berpikir lancar siswa pada materi asam basa Arrhenius. Penelitian ini menggunakan one group pretest posttest design dengan menggunakan teknik cluster random sampling diperoleh sampel kelas XI IPA5. Aspek kepraktisan ditentukan dari keterlaksanaan RPP berdasarkan obser-vasi guru dan kemenarikan model berdasarkan respon siswa. Aspek keefektifan ditentukan dari rata-rata n-Gain hasil penguasaan konsep di awal dan akhir pem-belajaran dan aktivitas siswa selama proses pembelajaran. Ukuran pengaruh(r) ditentukan dari rata-rata nilai pretes dan postes dengan nilai r dihitung meng-gunakan rumus cohen. Hasil penelitian menunjukan bahwa model problem solving  memiliki kepraktisan dan  keefektivan sangat tinggi serta memiliki ukuran pengaruh besar dalam meningkatkan kemampuan berpikir lancar siswa.
Kata kunci: kepraktisan, keefektivitasan, problem solving, ukuran pengaruh
Penulis: Annisha Noor Diena, Ratu Betta Rudibyani, Tasviri Efkar
Kode Jurnal: jpkimiadd150541

Artikel Terkait :