PENGARUH SALINITAS DAN INOKULAN BAKTERI TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN TERUNG (Solanum melongena L.)

ABSTRAK: Bakteri penambat nitrogen dan pelarut fosfat merupakan bakteri PGPR yang penting dalam penambahan hara tanaman dengan cara meningkatkan N dan P oleh tanaman, khususnya di tanah salin. Telah dilakukan percobaan rumah kaca pengaruh salinitas dan pemberian inokulan toleran salin terhadap pertumbuhan tanaman terung (Solanum melongena). Percobaan dilakukan di rumah kaca Bidang Mikrobiologi, Puslit Biologi, LIPI.Cibinong. Percobaan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan pola factorial. Faktor pertama yaitu Peyiraman, terdiri dari: 1. Air tawar, 2. NaCl 0,1%, 3. NaCl 1%, 4. air laut 75% + air tawar 25%, 5. Air laut 100%. Faktor kedua yaitu Inokulasi terdiri dari : 1. Kontrol tanpa inokulan (K), 2. Pupuk NPK (P), 3. Bakteri Penambat Nitrogen (BPN1), 4. BPN2, Inokulan campuran (BPN1 + BPN2 + Bakteri Pelarut Fosfat/BPF). semua perlakuan diulang sebanyak 3 kali. Hasil menunjukkan adanya peningkatan pertumbuhan dan hasil tanaman terung pada berbagai tingkat salinitas yang diberi inokulan antara 21,56% - 53,35% dibandingkan dengan tanaman kontrol tanpa inokulan
Kata kunci: Bakteri penambat nitrogen, Bakteri Pelarut Fosfat, tanaman terung
Penulis: Suliasih dan Sri Widawati
Kode Jurnal: jpbiologidd160609

Artikel Terkait :