PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARAN DALAM MENINGKATKAN PRESTASI NON AKADEMIK DI SD-IT

Abstrak: Tujuan penelitian adalah untuk memperoleh informasi deskriptif tentang pengelolaan sarana dan prasarana dalam meningkatkan prestasi non akademik siswa yang difokuskan pada perencanaan, pengadaan, inventarisasi, pengawasan, pemeliharaan dan penghapusan. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus. Subjek penelitian kepala sekolah, waka kesiswaan, bendahara tata usaha, komite, dan pelatih. Hasil penelitian meliputi: 1) perencanaan baik karena sudah melibatkan unsur-unsur di dalam sekolah seperti kepala sekolah, waka kesiswaan, bendahara, komite, dan pelatih. Selain itu dalam perencanaan pengembangan sarana dan prasarana juga membuat rencana pengadaan barang. 2) Pengadaan  sangat baik ini dikarenakan setiap pembelian barang atau perlengkapan dibuat laporan pengadaan barang yang diketahui kepala sekolah. 3) Inventarisasi cukup baik, pencatatan perlengkapan ditulis dibuku induk inventaris dan buku non inventaris. 4) Pengawasan sangat baik dilakukan secara langsung maupun tidak langsung oleh kepala sekolah. 5) Pemeliharaan sangat baik, semua perlengkapan disimpan di dalam ruangan tertentu dan selalu dilakukan pengecekan apabila ada yang rusak akan ada penggantian. 6) Penghapusan kurang baik karena perlengkapan yang sudah tidak bisa digunakan lagi diberikan kepada siswa tidak ada berita acara penghapusannya.
Kata kunci: Pengelolaan sarana dan prasarana, prestasi non akademik
Penulis: Rina Anjassari, Sukmawati, Masluyah Suib
Kode Jurnal: jppendidikandd170147

Artikel Terkait :