PENINGKATAN AKTIVITAS PEMBELAJARAN IPS MENGGUNAKAN MODEL MIND MAPING DI SEKOLAH DASAR

Abstrak: Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan cara mengajar melalui model Mind Mapping dapat meningkatkan aktivitas siswa pada kelas IV SD Muhammadiyah 2 Pontianak. Subjek penelitiannya adalah peserta didik kelas IV Sekolah Dasar Muhammadiyah 2 Pontianak yang berjumlah 41 orang, Dengan setting penelitian yaitu setting dalam kelas. Teknik pengumpul data yang digunakan adalah teknik observasi langsung. Sedangkan alat pengumpul datanya adalah lembar observasi. Hasil yang dicapai dalam penelitian ini adalah (1) Aktivitas peserta didik dalam proses pembelajaran meningkat dari 27,78% dipertemuan pertama siklus 1 menjadi 82,50% di pertemuan kedua siklus 2 (2). Terjadi peningkatan sebesar 54,72%. Kesimpulannya penerapan Model Mind Mapping terbukti dapat meningkatkan aktivitas pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial. Saran berdasarkan hasil penelitian ini, maka model Mind Mapping dapat dijadikan alternatife untuk meningkatkan aktivitas pembelajaran peserta didik.
Kata Kunci: Model Mind Mapping, aktivitas pembelajaran, Ilmu Pengetahuan Sosial
Penulis: Dian Nogati Ekaputri, Mastar Asran, Kartono
Kode Jurnal: jppendidikandd170146

Artikel Terkait :