PENINGKATAN MOTORIK KASAR MELALUI PERMAINAN BOLA KAKI PADA ANAK KELOMPOK B
Abstrak: Tujuan umum dalam
penelitian ini adalah: Untuk mendapatkan informasi tentang peningkatan motorik
kasar melalui permainan bola kaki pada kelompok B di TK Mina Muda Kecamatan
Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam dua siklus. Tiap siklus
terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Metode yang
digunakan adalah metode deskriptif dengan bentuk penelitian Penelitian Tindakan
Kelas. Sumber data dalam penelitian ini adalah berjumlah 14 orang anak.
Pengumpulan data dengan menggunakan data
dan pedoman observasi. Berdasarkan hasil
penelitian yang telah dilakukan: 1) Perencanaan pembelajaran dalam meningkatkan
motorik kasar melalui permainan bola kaki pada anak telah direncanakan dengan
sangat baik, 2) Pelaksanaan pembelajaran dalam meningkatkan motorik kasar
melalui permainan bola kaki pada anak telah dilaksanakan dengan sangat baik, 3)
Terjadi peningkatan motorik kasar melalui kemampuan menendang bola ke depan pada anak 4) Terjadi peningkatan motorik
kasar melalui kemampuan menendang bola ke belakang pada anak
Penulis: Ida Noritawati,
Yuline, Indri Astuti
Kode Jurnal: jppendidikandd170106