ANALISIS MIKROPOROSITAS PADA KARBON BERPORI DARI GELATIN (KPG) MENGGUNAKAN ADSORPSI-DESORPSI N2 MODEL DUBININ–RADUSHKEVICH(D-R)
ABSTRAK: Sampel karbon berpori
dari gelatin (KPG) dengan mikropori telah disintesis darigelatin dengan metode
templating. Artikel ini melakukan analisis mikropori pada sampel KPG
menggunakan persamaan Dubinin–Radushkevich. Hasil menunjukkan bahwa sampelKPG
memiliki tipe mikropori dengan parameter emipiris n = 2 yang menunjukkantingginya
derajat homogenitas KPG dengan tingkat pengisian pori yang tinggi. Plot D-Rmenunjukkan
bahwa semakin tingginya rasio gelatin terhadap SBA-15 menyebabkanpenurunan
mikroporositas sampel. Namun hal tersebut meningkatkan ukuran dan volume pori
karena keberhasilan proses templating. Hasil TEM menunjukkan adanya agregasi partikel
karbon sedangkan hasil FTIR menunjukkan partikel karbon didominasi gugus fungsi
oksigen dan hiD-Rokarbon. Energi adsorpsi berkisar antara 5 - 10 kJ/mol dengan nilai
n = 2 yang menunjukkan adsorpsi nitrogen terhadap karbon KPG terjadi secara
fisik yang selanjutnya dapat diaplikasikan untuk proses adsorpsi gas.
Penulis: MARIA ULFA
Kode Jurnal: jpkimiadd170032