ENKAPSULASI DAN UJI STABILITAS EKSTRAK METANOL DAUN PEPAYA (Carica papaya. Linn)

Abstract: Daun pepaya merupakan tanaman yang kaya akan manfaatnya dalam pengobatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengenkapsulasi ekstrak daun pepaya serta menguji fotostabilitas dan termostabilitas enkapsulat yang diperoleh. Hasil enkapsulat dilakukan melalui metode freeze drying untuk menentukan efisiensi pigmen yang terkapsul pada variasi konsentrasi maltodekstrin dan uji stabilitas enkapsulat. Hasil penelitian menunjukan efisiensi pigmen daun pepaya dalam enkapsulat dengan konsentrasi maltodekstrin 10%, 20%, dan 30% masing-masing adalah 26,84%, 17,66% dan 15,03%. Konstanta degradasi pigmen enkapsulasi pada uji fotostabilitas oleh sumber radiasi polikromatis dan UV-C masing-masing 0,0037 dan 0,0058 dengan waktu paruh sebesar 187,29 dan 119,48 jam. Pigmen dalam enkapsulat 0,0033 dan 0,0034 dengan waktu paruh 210 dan 203,83 jam. Konstanta degradasi pigmen enkapsulasi pada uji termostabilitas dengan suhu 30oC, 40oC, dan 50oC yaitu 0,0025, 0,0031, dan 0,0038 dengan waktu paruh masing-masing 277,2, 223,55, dan 216,56 jam. Pigmen dalam ekapsulat 0,0015, 0,0029, dan 0,0032 dengan waktu paruh sebesar 462, 238,96 dan 216,56 jam. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa efisiensi tertinggi pada daun pepaya ialah pada konsentrasi maltodekstrin 10% dengan nilai sebesar 26,84%. Pada uji fotostabilitas dan termostabilitas, enkapsulat pigmen klorofil lebih terlindungi daripada ekstrak pigmen.
Kata kunci: daun pepaya, Maltodekstrin, freeze drying, enkapsulasi
Penulis: Priskila Wanda, Muhamad Agus Wibowo, Lia Destiarti
Kode Jurnal: jpkimiadd170076

Artikel Terkait :