KEGIATAN SENAM OTAK DALAM MENINGKATKAN PERKEMBANGAN KOGNITIF PADA ANAK USIA DINI

Abstrak: Artikel ini membahas tentang bagaimana menstimulus kemampuan kognitif anak agar mampu merespon kegiatan pembelajaran yang ada dikelas menjadi lebih baik. Salah satu kegiatan yang dapat diberikan adalah dengan melakukan gerakan senam otak. Gerakan senam otak dapat diberikan pada anak usia dini di awal kegiatan atau sebelum memasuki kegiatan inti. Gerakan senam otak yang sederhana dan identik dengan gerakan menyentuh bagian-bagian tubuh tertentu, akan mampu mengaktifkan energi-energi positif yang ada pada tubuh anak usia dini. Kegiatan senam otak mulai dilakukan dikelas melihat dari kondisi anak-anak di daerah 3T yang agak kurang pada kemampuan kognitifnya, seperti dalam hal menanggapi perintah yang diberikan guru serta menyelesaikan tugas-tugas dalam proses pembelajaran di kelas. Mengingat perkembangan kemampuan kognitif anak-anak di daerah 3T yang dapat di katakan masih kurang, sehingga dilaksanakanlah suatu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan perkembangan kognitif pada anak usia dini di PAUD Mekarsari Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu NTT.
Kata Kunci: kemampuan kognitif, senam otak, anak usia dini
Penulis: Ni Made Ary Astuti,S.Pd
Kode Jurnal: jppaudsddd151224

Artikel Terkait :