PEMAHAMAN GURU TERHADAP PEMBELAJARAN KONSEP BILANGAN DI TK KELOMPOK A (STUDI DESKRIPTIF)

Abstrak: Penelitian kualitatif ini bertujuan untuk memberikan gambaran tentang pemahaman guru terhadap pembelajaran konsep bilangan di TK untuk anak kelompok A se-Kecamatan Mojosari Kabupaten Mojokerto. Peneliti melakukan penelitian pada pendidik di 6 Taman Kanak-Kanak yang didapatkan dengan sampling purposive. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi, serta menggunakan teknik analisis data berupa reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman guru terhadap pembelajaran konsep bilangan dari 6 Taman Kanak-kanak di Kecamatan Mojosari Kabupaten Mojokerto masih kurang. Karena hanya guru dari 2 TK yang mampu memahami tahapan anak mengenal konsep bilangan dan menerapkannya pada kegiatan belajar mengajar.
Kata Kunci: Konsep Bilangan, Pemahaman, Pendidik
Penulis: Faizatul Afirianti Agustina, Sri Widayati
Kode Jurnal: jppaudsddd151237

Artikel Terkait :