PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SUB POKOK BAHASAN PERBANDINGAN DAN SKALA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI MAJIR

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar matematika menggunakan metode pembelajaran matematika realistic pada siswa kelas V SD N Majir. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK).Desain penelitian ini menggunakan model spiral.Penelitian ini terdiri atas 4 langkah yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi.Subjek penelitian ini adalah siswa kelasV SD N Majir yang berjumlah 32 anak.Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode tes dan observasi.Instrumen penelitian yang digunakan adalah berupa lembar soal uraian dan lembar observasi siswa dan guru.Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik analisis data kualitatif dan analisis data kuantitatif. Analisis data kuantitatif dilakukan dengan menghitung persentase ketuntasan belajar siswa.Analisis data kualitatif dilakukan dengan mendeskripsikan kegiatan aktivitas siswa dan guru.Hasil penelitian menunjukkan bahwa prestasi belajar siswa mengalami peningkatan.Sebelum adanya tindakan, siswa yang tuntashanya 11 anak atau sebesar 34,37 %, padasiklus I jumlahsiswa yang tuntas meningkat menjadi 19 anak atau sebesar 59,38% dan pada siklus II menunjukkan bahwa 32 anak secara 100% sudah memenuhi KKM. Untuk aktivitas belajar siswa padasiklus I diperoleh persentase sebesar 60,46% dan pada siklus II meningkat menjadi 82,18%.
Kata Kunci: perbandingan dan skala, metodepembelajaran matematika realistik,SD N Majir
Penulis: Tryani Nurtika
Kode Jurnal: jppaudsddd151896

Artikel Terkait :